Judul : Jelang Lebaran, Warga Diminta Lebih Waspada
link : Jelang Lebaran, Warga Diminta Lebih Waspada
Jelang Lebaran, Warga Diminta Lebih Waspada
LOMBOK TENGAH, sasambonews.com-Kapolsek Praya Tengah, IPDA.Khalid mengimbau masyarakat mewaspadai tindak kejahatan jelang Hari Raya Idul Fitri.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, tindak kejahatan menjelang Hari Raya Idul Fitri dan hari-hari besar lainnya, cenderung meningkat.
Salah satunya adalah kasus pencurian dengan kekerasan (Curas) dan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor). Biasanya, para pelaku kejahatan memanfaatkan kelengahan warga, terutama saat tarawih. Begitu juga dengan minimnya Penerangan Jalan Umum, kerap kali dimanfaatkan para pelaku untuk memuluskan aksinya. Untuk itu warga yang ingin bepergian di malam hari, sebaiknya tidak sendiri.
Adapun titik rawan di Kecamatan Praya Tengah diantaranya pabrik enggilingan batu Mujur, jalur Batunyala-Lajut dan lainnya.
Kendati demikian, sampai saat ini belum ada laporan tindak kejahatan yang masuk selama Ramadhan.
Begitu juga para pemudik, sebelum ditinggalkan pintu rumah harus dalam keadaan terkonci. Termasuk mematikan aliran listrik yang dapat memicu terjadinya kebakaran. "Intinya kita harus waspada," pungkasnya. |wis
Temen dan Sobat baru saja selesai membaca :
Jelang Lebaran, Warga Diminta Lebih Waspada
itulah tadi berita Jelang Lebaran, Warga Diminta Lebih Waspada , kami berharap sobat sudah membaca dengan baik. namun , jika sobat kurang jelas silakan di baca ulang.
anda baru saja membaca Jelang Lebaran, Warga Diminta Lebih Waspada ini linknya kalau mau di save http://beritaberceceran.blogspot.com/2017/06/jelang-lebaran-warga-diminta-lebih.html